PENINGKATAN LITERASI APLIKASI SIAPIK MELALU PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN BAGI UMKM KOMUNITAS JAWARA DEPOK
DOI:
https://doi.org/10.29303/abdimassangkabira.v4i2.1005Kata Kunci:
UMKM, laporan keuangan, aplikasi SIAPIKAbstrak
Komunitas Jaringan Wirausaha Depok (Komunitas JAWARA) sebagai salah satu asosiasi UMKM di Depok, dengan jumlah anggota yang terus tumbuh dan telah mencapai lebih dari 5.000 UMKM, memiliki berbagai permasalahan, salah satunya pengelolaan keuangan/akuntansi. Hal ini karena para pelaku usaha mikro tersebut memiliki keterbatasan pengetahuan akuntansi, kekurangan SDM, dan kurang pemahaman atas arti pentingnya pelaporan keuangan bagi keberlanjutan usaha. Adanya aplikasi SIAPIK yang dikeluarkan Bank Indonesia (BI) yang diharapkan dapat membantu para pelaku UMKM dalam pencatatan transaksi usaha UMKM, belum sepenuhnya dipahami dan dapat digunakan oleh anggota. Kegiatan pengabdian masyarakat (PkM) ini ditujukan untuk memberikan pelatihan dan pendampingan penggunaan Aplikasi SIAPIK bagi UMKM anggota Komunitas JAWARA di bidang usaha jasa. Kegiatan pelatihan dilaksanakan di Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Jakarta, diikuti 50 pelaku usaha mikro yang menjadi anggota komunitas cabang Cinere, Beji dan Limo. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pendampingan untuk memastikan seluruh peserta telah dapat dengan lancar menggunakan aplikasi tersebut. Kegiatan PkM ini menghasilkan modul (telah dicatatkan hak ciptanya) yang digunakan dalam pelaksanaan pelatihan dan pendampingan. Diharapkan dengan kegiatan PkM ini para pelaku usaha mikro dapat meningkatkan kemandirian ekonomi dan keterampilannya dalam arti sudah dapat mengelola sendiri keuangan usaha melalui penggunaan aplikasi SIAPIK, yang pada akhirnya mampu mempertahankan kelangsungan usaha mereka.
Referensi
Agustina, Y., Ningsih, S. S., & Mulyati, H. (2021). Pelatihan Penyusunan Laporan Keuangan Dengan Menggunakan Aplikasi SI APIK Pada UMKM. Intervensi Komunitas, 2(2), 134-145.
Caniago, I., Siregar, N. Y., & Meilina, R. (2022). Pelatihan Dan Pendampingan Aplikasi Siapik Pada Pelaku Umkm Pemula Di Bandar Lampung. Jurnal Publika Pengabdian Masyarakat, 4(01), 40-47.
Depok, J. (2020). Retrieved from jawaradepok.com
Hamdani, T. M., & Bahgia, S. (2021). Pelatihan pencatatan keuangan menggunakan aplikasi SiAPIK pada Up BITATA Food Banda Aceh. Community Development Journal, 2(2), 401-409.
Mashuri, A. A. S., & Ermaya, H. N. L. (2021). Peningkatan kualitas penyusunan laporan keuangan manual menjadi digitalisasi akuntansi sederhana pada pelaku UMKM di Kabupaten Serang. Jurnal Bakti Masyarakat Indonesia, 4(1).
Putra, Y. M. (2018). Pemetaan Penerapan Standar Akuntansi Keuangan EMKM pada UMKM di Kota Tangerang Selatan. Profita Komunikasi Ilmu dan Perpajakan, 11(2), 16.
Rinandiyana, L. R., Kusnandar, D. L., & Rosyadi, A. (2020). Pemanfaatan aplikasi akuntansi berbasis android (Siapik) untuk meningkatkan administrasi keuangan UMKM. Jurnal Bakti Masyarakat Indonesia, 3(1).
Setiyawati, Y., & Hermawan, S. (2018). Persepsi pemilik dan pengetahuan akuntansi pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) atas penyusunan laporan keuangan. Riset Akuntansi dan Keuangan Indonesia, 3(2), 43.
Siagian, A. O., & Indra, N. (2019). Pengetahuan akuntansi pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) terhadap laporan keuangan. Syntax Lit. J. Ilm. Indonesia, 4(12), 18.
Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2008 tentang UMKM, (2008).
Utami, R. A., Ibanah, I., & Novikarumsari, N. D. (2021). Pendampingan Sistem Aplikasi Keuangan Dan Pengembangan Promosi Digital Ukm “Resep Iboe” Dalam Penerapan Less Contact Economy Covid-19. SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan, 5(1), 760-766.
Wuandari, D., Darmawanti, K. E., Binukaningsih, E., Amelia, R., Marcelina, N., Jaeroni, A., . . . Adithama, M. F. (2022). Pedoman Literasi Sistem Informasi Aplikasi Pencatatan Informasi Keuangan (SIAPIK). Jakarta
Yaskun, S. H. M. (2021). Finance Management for SMEs. Manajemen UMKM Dan Kewirausahaan, 72.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2024 Jurnal Abdimas Sangkabira
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Penulis yang naskahnya diterbitkan menyetujui ketentuan sebagai berikut:
- Hak publikasi atas semua materi naskah jurnal yang diterbitkan/dipublikasikan dalam situs Jurnal Aplikasi Akuntansi ini dipegang oleh dewan redaksi dengan sepengetahuan penulis (hak moral tetap milik penulis naskah).
- Ketentuan legal formal untuk akses artikel digital jurnal elektronik ini tunduk pada ketentuan lisensi Creative Commons Attribution-ShareAlike (CC BY-SA), yang berarti Jurnal Aplikasi Akuntansi berhak menyimpan, mengalih media/format-kan, mengelola dalam bentuk pangkalan data (database), merawat, dan mempublikasikan artikel tanpa meminta izin dari Penulis selama tetap mencantumkan nama Penulis sebagai pemilik Hak Cipta.
- Naskah yang diterbitkan/dipublikasikan secara cetak dan elektronik bersifat open access untuk tujuan pendidikan, penelitian, dan perpustakaan. Selain tujuan tersebut, dewan redaksi tidak bertanggung jawab atas pelanggaran terhadap hukum hak cipta.