PENDAMPINGAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN PADA RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA BIMA

Authors

  • Resty Yusnirmala Dewi Universitas Mataram
  • Eva Solina Universitas Mataram
  • Reny Wardiningsih Universitas Mataram
  • Khaerul Umam Universitas Mataram

DOI:

https://doi.org/10.29303/abdimassangkabira.v4i2.1071

Keywords:

Pendampingan, Rumah Sakit, Laporan Keuangan

Abstract

Kegiatan pendampingan penyusunan laporan keuangan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bima dilaksanakan karena adanya perubahan status dari Puskesmas menjadi Badan Layanan Umum Daerah (BLUD). Perubahan tersebut mewajibkan RSUD Kota Bima untuk menyusun laporan keuangannya sendiri. Akan tetapi, staf keuangan RSUD Kota Bima kurang memiliki kompetensi dalam menyusun laporan keuangannya. Metode pengabdian yang digunakan berupa diskusi untuk memberikan pemahaman kondisi rumah sakit yang berhubungan dengan laporan keuangan, dilanjutkan dengan evaluasi data dan laporan keuangan untuk mengenal lebih jauh kemampuan dan hal-hal yang menjadi perhatian dalam penyusunan laporan keuangan RSUD Kota Bima. Metode selanjutnya adalah tutorial yang berisikan materi dasar-dasar akuntansi dan langkah-langkah penyusunan laporan keuangan, dan terakhir adalah pendampingan tim bersama staf RSUD Kota Bima dalam menyusun laporan keuangan tahun buku 2023. Rangkaian kegiatan pendampingan berjalan lancar dan staf keuangan RSUD Kota Bima antusias dan bekerja sama dengan baik selama pelaksanaan kegiatan, serta merasakan manfaat dari kegiatan pendampingan penyusunan laporan keuangan.

References

Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistika Kota Bima. 2022. RSUD Kota Bima Melayani Dengan Hati. https://rsud.bimakota.go.id/ .

Ikhsan, Arfan dan Ida Bagus Agung Dharmanegara. 2010. Akuntansi dan Manajemen Keuangan Rumah Sakit. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Indriani, Eni, Bq.Rosyida Dwi Astuti, Robith Hudaya, Nisa Viranda, Ari Pramudia. Pelatihan dan Pendampingan Penyusunan Sistem Informasi Pelaporan Keuangan Desa Bagi Perangkat Desa Se-Kecamatan Gunung Sari, Lombok Barat. Sangkabira Vol.1 No.1 Desember 2020. https://doi.org/10.29303/abdimassangkabira.v1i1.26.

Restianto, Yanuar E. dan Icuk rangga Buwono. 2020. Pengelolaan Keuangan BLU/BLUD Berbais Teknologi Informasi Edisi Kedua . Yogyakarta: UPP STIM YKPN.

Sa’dani, Olivi Sabilla, Nabilla Na’ma Aisyah, dan Sumaryanto. Pendampingan Penyusunan Laporan Keuangan RS UAD Sleman. Seminar Nasional Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat: e-ISSN 2686-2964, 498-503. http://seminar.uad.ac.id/index.php/senimas/article/view/11394 .

Downloads

Published

2024-06-11

How to Cite

Dewi, R. Y., Solina, E., Wardiningsih, R., & Umam, K. (2024). PENDAMPINGAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN PADA RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA BIMA. Jurnal Abdimas Sangkabira, 4(2), 313–320. https://doi.org/10.29303/abdimassangkabira.v4i2.1071