PENGEMBANGAN POTENSI WIRAUSAHA MELALUI PRODUK FROZEN FOOD DARI OLAHAN DAGING AYAM DI LINGKUNGAN KARANG PANAS KECAMATAN AMPENAN KOTA MATARAM
DOI:
https://doi.org/10.29303/abdimassangkabira.v3i2.692Kata Kunci:
wirausaha, produk frozen food, kelompok Ibu Rumah TanggaAbstrak
Peluang usaha frozen food di masa pandemi Covid-19, khususnya saat pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) sangat besar. Hal ini dikarenakan tren baru dalam pola konsumsi di masyarakat yang secara perlahan beralih ke makanan yang cepat dan mudah disajikan serta dapat bertahan walaupun disimpan dalam jangka waktu yang lama. Beberapa diantaranya adalah makanan jenis nugget, daging olahan dan frozen food. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk mengajarkan pengetahuan dan keterampilan membuat berbagai kreasi frozen food dari daging ayam pada Kelompok Ibu Rumah Tangga di lingkungan Karang Panas. Kegiatan ini dimulai dengan penjelasan tentang proses pembuatan nugget ayam dan gyoza dari persiapan bahan sampai penyajian lalu dilanjutkan ke sesi praktik yaitu urutan pembuatan frozen food mulai dari pemilihan dan penyiapan daging ayam serta bahan lainnya, pencetakan menggunakan loyang, pelapisan menggunakan tepung lalu penggorengan awal serta pembekuan. Berdasarkan hasil observasi pasca kegiatan, Tim pengabdian memperoleh informasi bahwa beberapa dari peserta sudah mencoba mempraktekkan sendiri pembuatan Nugget maupun Gyoza. Hasilnya adalah sebagian sudah berhasil membuat Nugget maupun Gyoza, namun beberapa diantaranya belum memperoleh hasil maksimal. Walaupun hasilnya belum maksimal. Tetapi, hal ini menjadi awal yang baik untuk proses pembelajaran dan sebagai upaya awal untuk dapat berkembang menghasilkan kreasi produk frozen food yang dapat dipasarkan dan memberi manfaat ekonomi kedepannya.
Referensi
Daftar Referensi
Alamsyah, A., Basuki, E., Prarudiyanto, A., Cicilia, S., Studi, P., Pangan, T., & Teknologi, F. (2019). DIVERSIFIKASI PRODUK OLAHAN DAGING AYAM. 1.
Widyawatiningrum, E., Yati, M. D., & Nur, S. (2022). Peningkatan Mutu Produk Nugget Ayam Kelor melalui Unjuk Kerja Metode Penggorengan Deep Frying. 1(2), 73–78.
Imaningsih, N., & Wahed, M. (2021). Peningkatan Kemampuan Keuangan Dan Profesionalisme Pengelolaan Usaha Di Kelompok Usaha “ Kartini ” Pendahuluan. 2(1), 42–50.
Indrawati, M. (2020). Pemberdayaan Ibu-Ibu PKK Melalui Usaha Rumah Tangga pada Masa Pandemi Covid. 3, 1035–1047.
Leke, J. R., Rembet, D., Sompie, M., Surtijono, S., Junus, J., Mandey, J.S., Sompie, F.N. (2013). Prosiding Seminar Nasional PEMBUATAN NUGGET AYAM KAMPUNG KELOMPOK WANITA TANI Prosiding Seminar Nasional. 37–40.
Sintiawati, N., Fajarwati, S. R., Program, S., Nusantara, U. I., & Barat, J. (2019). PARTISIPASI ORANG DEWASA DALAM SEBUAH PELATIHAN. 1(1), 26–30.
Suryani, T., & Hasanah, N. (2018). Pemberdayaan Ibu-Ibu Rumah Tangga untuk Meningkatkan Daya Saing Produk Opak Jepit. 03(01), 29–33.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Jurnal Abdimas Sangkabira
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Penulis yang naskahnya diterbitkan menyetujui ketentuan sebagai berikut:
- Hak publikasi atas semua materi naskah jurnal yang diterbitkan/dipublikasikan dalam situs Jurnal Aplikasi Akuntansi ini dipegang oleh dewan redaksi dengan sepengetahuan penulis (hak moral tetap milik penulis naskah).
- Ketentuan legal formal untuk akses artikel digital jurnal elektronik ini tunduk pada ketentuan lisensi Creative Commons Attribution-ShareAlike (CC BY-SA), yang berarti Jurnal Aplikasi Akuntansi berhak menyimpan, mengalih media/format-kan, mengelola dalam bentuk pangkalan data (database), merawat, dan mempublikasikan artikel tanpa meminta izin dari Penulis selama tetap mencantumkan nama Penulis sebagai pemilik Hak Cipta.
- Naskah yang diterbitkan/dipublikasikan secara cetak dan elektronik bersifat open access untuk tujuan pendidikan, penelitian, dan perpustakaan. Selain tujuan tersebut, dewan redaksi tidak bertanggung jawab atas pelanggaran terhadap hukum hak cipta.